Tips Membuat Kartu Nama Sendiri Menggunakan Saiko Ink Griptive

Posted by on May 23, 2013 in Blog, Kartu Nama | 4 comments | [post_view ]

Membuat kartu nama merupakan salah satu hal penting untuk memulai suatu bisnis. Kartu nama menggambarkan citra dan identitas bisnis Anda karena hanya dalam selembar kartu yang berukuran kecil itu terdapat berbagai informasi tentang bisnis Anda.

Pentingnya kartu nama dalam menjalin hubungan bisnis pernah kami bahas dalam artikel sebelumnya, mengharuskan Anda untuk terus membawa dan mempunyai persediaan kartu nama di kantong Anda. Jika persediaan jumlah kartu nama yang Anda butuhkan banyak, Anda bisa mencetaknya menggunakan jasa percetakan offset.

Lain halnya jika Anda baru memulai bisnis, jumlah kartu nama yang dibutuhkan relatif sedikit dan Anda dapat mendesain dan membuat kartu nama sendiri di rumah dengan menggunakan printer inkjet Epson dan Saiko Ink Griptive.

Kenapa harus menggunakan Saiko Ink Griptive? Karena Saiko Ink Griptive  merupakan tinta anti luntur dan anti pudar yang sangat tepat digunakan untuk mencetak kartu nama. Bisa dibayangkan jika kartu nama luntur dan pudar saat tersentuh tangan yang berkeringat, ini tentu memberikan kesan tidak baik dihadapan klien atau rekan bisnis yang bisa merugikan bisnis Anda.

Anda pun bisa lebih menghemat waktu dan biaya, karena tidak perlu keluar rumah dan jumlah kartu nama yang dicetak pun bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Anda mau buat kartu nama sendiri? Berikut tips mudah dan cepat membuat kartu nama dengan menggunakan Microsoft Publisher:

1. Klik Start- All Program-Miscrosoft Office- Microsoft Publisher
2. Pilih Publication for Print pada tampilan awal publisher
3. Pilih Menu Business Cards dari daftar Publication Types dan silakan pilih salah satu template yang tersedia
4. Masukkan data perusahaan pada kolom yang tersedia, mencakup nama, jabatan, pendidikan, bidang usaha, nomor kontak, alamat, dan informasi lain yang relevan.
5. Gambar dapat diubah dengan cara klik menu insert – picture – from file. Ambil salah satu foto yang diinginkan kemudian klik insert.
6. Ubah warna, jenis font, dan tata letak sesuai keinginan
7. Jika sudah selesai, saatnya mencetak kartu nama. Jika menginginkan kualitas cetak sempurna, Anda bisa menggunakan kertas art paper, matte paper, atau linen dengan ketebalan kertas sesuai keinginan Anda. Gunakan juga tinta anti luntur dan anti pudar serta bisa menjaga ketahanan warna kartu nama Anda.

Selain cara di atas, Anda juga bisa membuat kartu nama dengan software lain yang sudah umum tersedia seperti: CorelDRAW, Adobe Illustrator, dan lain sebagainya. Dengan software-software tersebut, Anda dapat mengeksplore ide dan kreatifitas dalam mendesain kartu nama sesuai keinginan Anda. Anda juga bisa mendapatkan insipirasi dan ide desain kartu nama  dengan melihat-lihat contohnya di internet.

Tips terpenting yang harus Anda ingat dalam membuat kartu nama adalah gunakan selalu Saiko Ink Griptive agar kualitas hasil cetak kartu nama Anda lebih maksimal. Saiko Ink Griptive juga bisa dipakai di segala jenis kertas, termasuk Art Paper.

Buat kartu nama menjadi lebih mudah dan hemat bukan? Yuk, coba sendiri di rumah.

image source: desaingratis.com

Share To :

4 Comments

  1. Printer yang cocok buat cetak foto, kartu nama dan printer yang bagus untuk cetak kartu undangan. Peluang usaha cetak foto digital merupakan peluang bisnis yang sangat menguntungkan saat ini. Apalagi ditunjang oleh tumbuh pesatnya handphone dan kamera digital dengan harga yang terjangkau, sehingga untuk mencetak foto sangatlah mudah, tinggal jprett.. bluetoot ke laptop lalu cetak keprinter.

    • @ Dana R. Rose, Untuk mencetak photo, kartu nama akan lebih baik hasil nya jika menggunakan type yang 6 warna, misal Epson R230, 1390 atau serie L800. Namun hasil cetak tidak terlalu memerlukan warna yang beragam bisa gunakan Epson yang 4 warna saja.

  2. Desain kartu nama adalah kesan pertama bagi klien mengenal bisnis Anda. Kenali tujuan terlebih dahulu apakah kartu nama digunakan hanya untuk mengenalkan bisnis dan diri Anda atau sekaligus sebagai media branding? Buatlah kartu nama yang berkesan dengan tetap memperhatikan fungsinya. Bangkitkan semangat dan hal positif saat pertama kali orang melihat dan menerima kartu nama Anda.

  3. Comment

Leave a Reply to SaikoInk Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *